Bagaimana Saya Bisa Bebas Mengatur Waktu Kerja?
Saya membagi “Bebas Mengatur Waktu
Kerja” menjadi 2 kondisi, yaitu saat Anda masih berstatus karyawan dan saat
Anda sudah full menjadi Pebisnis Online.
1. Saat Anda masih berstatus karyawan
atau kerja dengan orang lain. Pada kondisi ini, waktu kerja online bisa
dilakukan di luar jam-jam kantor. Misal, malam hari sepulang ngantor, subuh
hari sebelum berangkat ke kantor, atau siang hari ketika Anda istirahat kerja.
Modal utama Anda cuma 2, yaitu laptop/komputer dan jaringan internet (modem,
wifi, warnet, dsb). Sepanjang ada jaringan internet dan komputernya, Anda masih
bisa menjalankan bisnis di internet tanpa perlu membawa-bawa stok barang.
Bahkan dengan kecanggihan teknologi HP Smartphone saat ini, sudah banyak orang Indonesia
yg menjalankan bisnis online dari telpon genggamnya.
Ketika order masuk, dia tetap bisa
melayani pelanggan meskisedang tidak online di depan komputer. Jika Anda sibuk,
urusan pengiriman atau pelayanan bisa kita wakilkan ke orang lain.
Namun kerja online dengan
menggunakan komputer/laptop masih perlu Anda lakukan untuk hal-hal yg belum
bisa dikerjakan dalam HP Smartphone, seperti buat Website/Blog, riset pasar,
dll. Jika website Anda sudah jadi, maka kerja online dengan Hp Smartphone sangat
mungkin dilakukan dari mana saja karena
Anda tinggal menunggu dan melayani
pelanggan yg datang dengan sendirinya (dengan teknik SEO=Search Engine Optimization).
Anda bisa kerja mulai 2 jam sehari, 4 jam sehari, 8 jam sehari atau lebih dari 8 jam sehari. Anda bisa kerja di subuh hari, pagi hari, siang hari, atau kerja tengah malam ketika orang terlelap tidur. Anda bisa menyesuaikan jadwal kerja online dengan jadwal kegiatan anak-istri. Anda bisa bersepakat dengan keluarga kapan mau kerja serius dan tidak boleh diganggu, atau kapan bisa kerja santai dan boleh sambil bercanda dengan anak-istri. Bahkan Anda bisa merencanakan jadwal keluar bareng dengan keluarga (jalan-jalan) jika sudah merasa kelelahan karena kerja online berhari-hari.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar